Pedagang Ramai-Ramai Berburu Cabai ke Tampahan, Kenapa?

Sejumlah pedagang pengumpul dari beberapa daerah di Sumut memburu cabai ke Kecamatan Tampahan, Kabupaten Toba Samosir (Tobasa). Kecamatan ini merupakan salah satu area pertanian, khususnya komoditas cabai. Sementara, di daerah lain stok cabai sedikit.

"Kami mengetahui bahwa Kecamatan Tampahan merupakan salah satu daerah pertanian yang warganya giat bertani, khususnya tanaman jenis cabai. Ketika terjadi kelangkaan cabai ini, sasaran utama adalah daerah ini, " ujar Dorti Sinambela, salah seorang pedagang pengumpul, Kamis(1/2/2018), di Tampahan.

Ia mengatakan, saat ini terjadi kelangkaan cabai. Akibatnya, harga melonjak 100%. "Kejadian seperti ini untuk jenis cabai sudah sering terjadi, " sebutnyanya yang mengaku datang dari Dolok Sanggul, Kabupaten Humbang Hasundutan.

Hal senada disampaikan Alfian Harahap, pedagang dari Kota Padang Sidimpuan. Ia berharap dapat membawa cabai itu ke daerahnya. "Ini hari ketiga, yang sudah terkirim masih 100 kg dan masih butuh lebih banyak lagi, " ungkapnya.

Ia menjelaskan, sidikitnya produksi cabai karena banyak petani gagal panen. Akibatnya, harga meningkat dari sebelumnya Rp. 35.000/kg menjadi Rp 70.000-Rp 80.000/kg. "Tergantung kualitas dan jenisnya," ucapnya. (sumber)

Share this:

 
Copyright © Berita Tampahan. Designed by OddThemes